Jurnal SITECH : Sistem Informasi dan Teknologi
Vol 8, No 1 (2025): JURNAL SITECH VOLUME 8 NO 1 TAHUN 2025

Analisis Sentimen Publik Terhadap Program Makan Bergizi Gratis Menggunakan Metode Random Forest Pada Platform X

Ainur, Ghefira (Unknown)
Latifah, Noor (Unknown)
Nugraha, Fajar (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Aug 2025

Abstract

Perkembangan media sosial telah membuka peluang baru dalam memahami opini publik secara real-time terhadap kebijakan pemerintah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sentimen masyarakat terkait Program Makan Bergizi Gratis yang diluncurkan oleh pemerintah Indonesia dengan memanfaatkan data dari platform X (Twitter). Metode yang digunakan adalah algoritma Random Forest untuk klasifikasi sentimen (positif, negatif, dan netral) dengan pendekatan representasi teks menggunakan TF-IDF. Proses penelitian mencakup pengumpulan data tweet melalui crawling, preprocessing teks (cleaning, case folding, tokenizing, stopword removal, dan stemming), pelabelan data secara manual, serta pelatihan dan pengujian model. Dataset terdiri dari 813 tweet, dibagi dengan rasio 80% data latih dan 20% data uji. Hasil menunjukkan bahwa model mampu mengklasifikasikan sentimen positif dengan akurasi tinggi (precision 82% dan recall 78%), namun kurang akurat pada kelas negatif dan netral. Akurasi keseluruhan model pada data uji adalah 82% dengan F1-score sebesar 90%. Aplikasi klasifikasi juga telah dideploy menggunakan Streamlit untuk memungkinkan klasifikasi komentar secara manual maupun batch melalui file CSV. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa algoritma Random Forest cukup efektif untuk klasifikasi sentimen berbasis teks, meskipun perbaikan masih diperlukan pada aspek ketidakseimbangan kelas dan pemahaman konteks kalimat.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

sitech

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

SITECH merupakan jurnal ilmiah yang menyajikan artikel original tentang pengetahuan, hasil penelitian dan perkembangan terkini di bidang sistem informasi dan teknologi. Jurnal ini merupakan sarana publikasi dan ajang berbagi karya penelitian dan pengembangannya di bidang sistem Informasi dan ...