Ebers Papyrus
Vol. 31 No. 1 (2025): EBERS PAPYRUS

KEJADIAN INFEKSI SALURAN KEMIH PADA ANAK YANG DISIRKUMSISI DAN TIDAK DISIRKUMSISI USIA 3-12 TAHUN

Seravin Janet Riadi (Unknown)
Nicolas Albert Tambunan (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Aug 2025

Abstract

Infeksi Saluran Kemih (ISK) adalah masalah kesehatan umum pada anak-anak, khususnya pada kelompok usia 9-12 tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi hubungan antara kejadian ISK dengan tindakan sirkumsisi pada anak laki-laki berusia 3-12 tahun. Dengan desain penelitian cross- sectional, data dikumpulkan dari 128 responden di Rumah Sakit Sumber Waras, Jakarta Barat. Dari hasil penelitian, ditemukan bahwa 38% anak mengalami ISK, dengan 65,2% di antaranya merupakan anak yang tidak disirkumsisi. Analisis statistik menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara sirkumsisi dan penurunan kejadian ISK (p < 0,001). Penelitian ini menguatkan bahwa sirkumsisi dapat menjadi tindakan preventif yang efektif dalam mencegah ISK pada anak laki-laki. Namun, penelitian ini memiliki keterbatasan, terutama dalam penggunaan urinalisis sebagai metode diagnosis utama. Oleh karena itu, diperlukan penelitian lanjutan dengan metode yang lebih komprehensif untuk mendukung temuan ini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ebers_papyrus

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Ebers Papyrus adalah jurnal kedokteran dan kesehatan yang dikaji oleh pakar yang ahli dalam bidangnya. Ebers Papyrus berfokus meningkatkan wasasan dan pengetahuan ilmu kedokteran dasar, kedokteran klinis dan kedokteran komunitas dengan pendekatan Evidence-Based Medicine berupa artikel asli, ...