Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 6 No. 5 (2025): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)

Pengaruh Akurasi Rekomendasi Chatbot Dan Kepercayaan Teknologi Ai Terhadap Niat Pembelian Produk Shopee Pada Pengguna Shopee Di Kota Kendari

Pitri, Pitri (Unknown)
Mustam, Mustam (Unknown)
Rabbani, Inayah Abdillah (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan guna menganalisis pengaruh akurasi rekomendasi chatbot dan kepercayaan terhadap teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) terhadap niat pembelian produk di e-commerce Shopee. Fenomena adopsi chatbot dalam layanan pelanggan yang semakin meningkat belum sepenuhnya dimanfaatkan secara optimal oleh pengguna, terutama karena masih adanya keraguan terhadap kualitas rekomendasi dan kepercayaan terhadap teknologi AI. Penelitian ini mempergunakan pendekatan kuantitatif melalui metode survei dengan kuesioner yang disebarkan kepada 120 responden di Kota Kendari yang merupakan pengguna Shopee. Teknik analisis yang digunakan adalah Statistical package for the social sciences (SPSS). Hasil penelitian memperlihatkan bahwasanya akurasi rekomendasi chatbot memiliki pengaruh signifikan terhadap niat pembelian, sementara kepercayaan terhadap teknologi AI juga memengaruhi niat tersebut, meskipun dengan tingkat pengaruh yang bervariasi. Temuan ini memberikan implikasi penting bagi pengembang e-commerce dalam meningkatkan kualitas layanan chatbot dan membangun kepercayaan pengguna melalui transparansi, keandalan sistem, dan personalisasi rekomendasi. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam pengembangan strategi adopsi AI yang lebih efektif di sektor e-commerce.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...