Media Gizi Ilmiah Indonesia
Vol 3 No 2 (2025): AUGUST 2025

Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Gizi Kurang Pada Balita di Wilayah Kerja Puskesmas Rawat Inap Wayhalim II Tahun 2021

Eko Deny Nurseno (Unknown)
Jayadi, Ajib (Unknown)
Nurhartanto, Adhi (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Aug 2025

Abstract

Anak balita yakni sekelompok yang sensitif akan kesehatan serta gizi. Balita yang kurus dan sangat kurus mempunyai prevalensi nasional 10,2%. Hasil operasi timbang Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung tahun 2020 alami peningkatan cukup signifikan untuk kategori balita gizi kurang yaitu 3,83%. Meskipun begitu, angka prevalensi itu masih berada di bawah angka prevalensi dari laporan operasi timbang UPT Puskesmas. Rawat Inap Way Halim II.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempunyai hubungan dengan kejadian gizi kurang sesuai BB│TB di Wilayah Kerja Puskesmas Rawat Inap Way Halim II sehingga bisa menghambat kejadian gizi kurang pada balita tahun berikutnya.Metode studi ini ialah observasional melalui rancangan penelitian cross sectional. Pelaksanaan penelitian yaitu di Wilayah Kerja Puskesmas Rawat Inap Way Halim II, secara khusus Kelurahan Gunung Sulah dan Way Halim Permaipada bulan Mei-Juli 2021 dengan sampel sebanyak 91 balita. Kuesioner merupakan instrumen studi ini.Analisis bivariat melalui uji statistik Chi-squarememperoleh kesimpulan antara pendidikan ibu (p-value 0,067 > 0,05), pendapatan orang tua (p-value1,000 > 0,05) dan sanitasi (p-value0,699 > 0,05) tidak ada hubungannya dengan status gizi kurang sesuai BB│TB di wilayah kerja Puskesmas Rawat Inap Way Halim II tahun 2021. Lalu pengetahuan ibu (p-value0,034 < 0,05)berhubungan dengan status gizi kurang sesuai BB│TB di wilayah kerja Puskesmas Rawat Inap Way Halim II tahun 2021

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

mgii

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Media Gizi Ilmiah Indonesia (MGII) is a journal that was founded in 2022. MGII publishes various types of research such as research results and article reviews in the field of nutritional science. MGII publishes 2 times a year. MGII publishes the results of research and literature review in the ...