Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan sistem monitoring berbasis Internet of Things (IoT) guna menjaga kondisi penyimpanan pakaian tradisional seperti beskap, kebaya, dan ulos. Pakaian tradisional yang disimpan dalam waktu lama rentan mengalami kerusakan akibat fluktuasi suhu dan kelembaban. Sistem yang dibangun menggunakan NodeMCU ESP8266 sebagai mikrokontroler, sensor DHT11 untuk mengukur suhu dan kelembaban, Penelitian ini menggunakan metode perancangan prototipe sistem IoT berbasis ESP32 dan sensor DHT11 yang diuji dalam ruang simulasi, dan hasilnya menunjukkan sistem mampu memantau suhu dan kelembaban secara real-time serta memberikan notifikasi otomatis untuk mendukung pelestarian pakaian tradisional. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem mampu memberikan peringatan dini ketika kondisi lingkungan tidak sesuai, sehingga dapat mengurangi risiko kerusakan pakaian tradisional. Inovasi ini diharapkan dapat membantu pelestarian warisan budaya dengan pendekatan teknologi digital.
Copyrights © 2025