J-CEKI
Vol. 4 No. 5: Agustus 2025

Efektifitas Jus Wortel dengan Teh Chamomile Terhadap Nyeri Disminorea Primer Remaja Putri di Kota Metro

Ridwan, M. (Unknown)
Maitalia, Via Rosa (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Aug 2025

Abstract

Dismenorea atau Nyeri perut pada saat menstruasi, dengan sensasi keram perut yang sangat menyakitkan biasanya dialami oleh wanita beberapa hari sebelum menstruasi atau pada saat keluarnya darah haid. Dismenorhe pada remaja putri masih cukup tinggi dirasakan yaitu sebanyak 10-15% diantaranya mengalami dismenorhe berat. Penyebab dismenorea yaitu mengalami menstruasi atau haid terlalu dini (<12 tahun), stress, Nulliparity (belum pernah melahirkan), mengkonsumsi alkohol, kegemukan/obesitas, akibatnya aktifitas sehari-hari menjadi terganggu, tidak fokus disekolah dan pekerjaan. Jenis penelitian Quasi experiment dengan pendekatan Pretest-Posttest group design. Teknik pengambilan sampel teknik purposive sampling. Populasi adalah siswi kelas X yang mengalami dismenorea primer dengan jumlah sampel 44 responden yang terbagi menjadi sampel kelompok jus wortel dan kelompok teh chamomile. Data dikumpulkan secara observasi menggunakan lembar shecklist dianalisis univariat dan bivariat dengan uji Man Whitney. Hasil penenlitian didapatkan rata-rata selisih penurunan nyeri sebelum dan sesudah pemberian Jus Wortel sebesar 27,86 dan sebesar 17,14 pada pemberian Teh Chamomile, diperoleh p value sebesar 0,003 (p value ≤ 0,05). Dapat disimpulan bahwa Jus Wortel lebih efektif dalam menurunkan nyeri dismenorea primer dibandingkan dengan Teh chamomile. Diharapkan remaja putri yang mengalami dismenore dapat mengkonsumsi Jus Wortel sebagai alternatif untuk mengurangi nyeri yang dirasakan, selain itu lebih praktis, terjangkau dan mudah diperoleh.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

J-CEKI

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. J-CEKI terbit 6 kali dalam setahun atau tiap 2 bulan sekali. J-CEKI menerbitkan artikel bidang Humaniora dan Ilmu Sosial. Humaniora: Bahasa dan Linguistik, Sejarah, Sastra, Seni Pertunjukan, Filsafat, Agama, Seni Rupa. Ilmu ...