Journal of Management Accounting, Tax and Production
Vol 3, No 2 (2025): September 2025

Analisis Faktor-Faktor yang Memengaruhi Partisipasi Ibu Rumah Tangga Dalam Program Bank Sampah (Studi Kasus di Desa Dangin Puri Kangin Kota Denpasar)

Padmawati, Luh Putu Pratiwi (Unknown)
Sudharma, I Wayan Priyana Agus (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Aug 2025

Abstract

Pertumbuhan ekonomi yang pesat mendorong peningkatan produksi sampah, baik dari konsumsi maupun produksi. Penelitian ini bertujuan menganalisis faktor yang memengaruhi partisipasi ibu rumah tangga dalam program bank sampah di Desa Dangin Puri Kangin, Denpasar. Menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode regresi logistik, penelitian ini menguji pengaruh tingkat pengetahuan, lokasi bank sampah, manfaat ekonomi, dan dukungan tokoh masyarakat terhadap keputusan partisipasi. Sampel terdiri dari 264 responden yang dipilih melalui teknik proportionate stratified random sampling. Hasil menunjukkan bahwa secara simultan, keempat variabel berpengaruh signifikan terhadap partisipasi. Secara parsial, tingkat pengetahuan, lokasi, dan manfaat ekonomi berpengaruh signifikan, sedangkan dukungan tokoh masyarakat tidak. Temuan ini mengindikasikan bahwa partisipasi lebih dipengaruhi oleh kesadaran individu dan persepsi manfaat, bukan dorongan sosial eksternal. Temuan ini menjadi masukan penting untuk memperkuat pendekatan edukatif dan peningkatan manfaat nyata program.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

mantap

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

MANTAP: Journal of Management Accounting, Tax and Production dengan nomor ISSN terdaftar 3025-7794 (Cetak) dan 3025-7786 (Elektronik) adalah jurnal akses terbuka ilmiah yang diterbitkan oleh CV Rayyan Dwi Bharata. MANTAP: Journal of Management Accounting, Tax and Production bertujuan untuk ...