Journal of Economic, Management, Accounting and Technology (JEMATech)
Vol 9 No 1 (2026): Februari

Peran Perputaran Modal Kerja, Struktur Modal, dan Ukuran Perusahaan Terhadap Profitabilitas

Habsari, Alya Cantika (Unknown)
Herawati, Ratna (Unknown)
Durya, Ngurah Pandji Mertha Agung (Unknown)
Septriana, Ira (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Sep 2025

Abstract

Maksud dilakukannya penelitian ini ialah guna menganalisa hubungan dari perputaran modal kerja, struktur modal, serta ukuran perusahaan terhadap tingkat profitabilitas pada perusahaan subsektor Food and Baverage yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama kurun waktu 2022 hingga 2024. Pentingnya penelitian ini dilaksanakan ialah agar memudahkan perusahaan dalam mengidentifikasi serta mengkaji faktor-faktor keuangan yang dapat memengaruhi profitabilitas, sehingga dapat membantu dalam mengambil tindakan untuk meminimalisir masalah yang mungkin muncul. Sejumlah 44 perusahaan subsektor Food and Baverage yang terdaftar pada BEI pada kurun waktu yang di tetapkan dijadikan populasi untuk penelitian ini. Seleksi sampel berlandaskan metode purposive sampling menghasilkan total 141 data sebagai sampel penelitian. Data tersebut kemudian dianalisa melalui penerapan metode analisisi statistik deskriptif, regresi linear berganda, uji asumsi klasik, dan uji kelayakan model dengan memanfaatkan bantuan perangkat lunak SPSS 27. Temuan dari penelitian ini memperlihatkan bahwasanya secara bersama-sama perputaran modal kerja, struktur modal, dan ukuran perusahaan berpengaruh terhadap profitabilitas perusahaan subsektor Food and Baverage tahun 2022 – 2024. Akan tetapi, secara parsial hanya perputaran modal kerja dan struktur modal yang memberikan pengaruh pada tingkat profitabilitas sementara ukuran perusahaan tidak.

Copyrights © 2026






Journal Info

Abbrev

jematech

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal of Economic, Management, Accounting and Technology (JEMATech) is a scientific journal published by the Faculty of Economics Qur’anic Science University (UNSIQ) Wonosobo, Indonesia since 2018. JEMATech scope is the science of economics, management, accounting and Technology with ISSN ...