Jurnal Kecerdasan Buatan dan Teknologi Informasi
Vol. 4 No. 3 (2025): September 2025

IMPLEMENTASI METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING DALAM MENENTUKAN PEMILIHAN JURUSAN SESUAI BAKAT DI SMK NEGERI 1 KUTALIMBARU BERBASIS WEB

Rumbiarmytha, Danar Anggi (Unknown)
Sembiring , Boni Oktaviana (Unknown)
Andriana , Septiana Dewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Sep 2025

Abstract

Sekolah menengah kejuruan (SMK) Merupakan jenjang sekolah setingkat Sma yang orientasinya lebih ke arah melatih dan membekali siswa agar siap untuk memasuki lapangan kerja atau siap terjun di dunia usaha, oleh karena itu maka sangatlah penting kesesuaian jurusan harus sesuai bakat dan minat calon siswa. Pada smk negeri 1 kutalimbaru terdapat beberapa jurusan, agar siswa dapat mengetahui jurusan yang sesuai bakat maka, diperlukan suatu metode dalam pengambilan keputusan jurusan tersebut. Metode SAW sangat tepat digunakan dalam menentukan pemilihan jurusan sesuai bakat di smk negeri 1 kutalimbaru dengan dua belas kriteria dan menggunakan framework CodeIgniter sebagai aplikasi dalam menerapkan dalam metode SAW tersebut. Tahapan metode SAW terdiri dari studi literatur, pengumpulan data, analisis sistem, pengembangan sistem dan pengujian sistem. Dalam penelitian ini data siswa yang digunakan terdiri dari sepuluh data siswa dengan dua belas kriteria yang berbeda. Dan hasil akhir dari penelitian ini dapat menentukan pemilihan jurusan sesuai bakat siswa berdasarkan rekomendasi yang telah ada yaitu terdapat tujuh calon siswa dari sepuluh siswa yang direkomendasikan untuk mengambil jurusan pplg dan terdapat tiga calon siswa dari sepuluh siswa yang direkomendasikan untuk mengambil jurusan tjkt.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JKBTI

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Kecerdasan Buatan dan Teknologi Informasi or abbreviated JKBTI is a national journal published by the Ninety Media Publisher since 2022 with E-ISSN : 2964-2922 and P-ISSN : 2963-6191. JKBTI publishes articles on research results in the field of Artificial Intelligence and Information ...