Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh tingkat bagi hasil, inflasi, dan cost to income terhadap pembiayaan musyarakah di Bank Syariah Indonesia tahun 2024, baik secara parsial maupun simultan. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan Bank Syariah Indonesia tahun 2024. Sampel penelitian berjumlah 48 data dengan teknik sampling jenuh. Analisis data dilakukan melalui uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, regresi linear berganda, uji t, uji F, serta uji koefisien determinasi menggunakan program IBM SPSS 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat bagi hasil berpengaruh positif dan signifikan terhadap pembiayaan musyarakah, inflasi tidak berpengaruh signifikan terhadap pembiayaan musyarakah, sedangkan cost to income berpengaruh positif dan signifikan terhadap pembiayaan musyarakah. Secara simultan, variabel tingkat bagi hasil, inflasi, dan cost to income berpengaruh signifikan terhadap pembiayaan musyarakah di Bank Syariah Indonesia tahun 2024. Temuan ini mengindikasikan bahwa faktor internal bank berupa efisiensi operasional dan tingkat bagi hasil lebih menentukan dalam mendorong pembiayaan musyarakah dibandingkan faktor eksternal seperti inflasi.
Copyrights © 2025