Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh sistem pengendalian manajemen bagi keberhasilan koperasi berdasarkan partisipasi anggota. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik observasi, wawancara, dan studi dokumen milik Koperasi dari tahun 2016-2020. Hasil penelitian menunjukkan bahwa partisipasi anggota pada Koperasi Kredit Mekar Jaya dapat meningkatkan keberhasilan koperasinya berdasarkan partisipasi anggota dalam pengambilan keputusan pada Rapat Anggota Tahunan; kontribusi modal; pemaksimalan pelayanan koperasi; dan pengawasan koperasi. Kata Kunci: Sistem pengendalian manajemen; keberhasilan koperasi; partisipasi anggota.
Copyrights © 2021