Abdimasku : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 8, No 3 (2025): SEPTEMBER 2025

Pemanfaatan Minyak Jelantah Terolah dan Minyak Atsiri Sereh Wangi sebagai Sabun Kertas di Aptransuber, Bandung

Widyasanti, Asri (Unknown)
Nurjanah, Sarifah (Unknown)
Nuranjani, Farah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2025

Abstract

Pengelolaan limbah B3 rumah tangga merupakan isu penting yang perlu mendapat perhatian khusus, mengingat limbah seperti minyak jelantah yang dihasilkan sehari-hari dapat mencemari lingkungan jika tidak ditangani secara bijak dan berkelanjutan. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan memberikan edukasi dan pelatihan kepada ibu rumah tangga di Apartemen Transit Ujungberung (Aptransuber) dan perwakilan PKK Kelurahan Pasir Endah, Bandung,mengenai pengolahan limbah rumah tangga berupa minyak jelantah menjadi produk yang bernilai tambah, yaitu sabun kertas aromaterapi berbahan dasar minyak atsiri sereh wangi. Limbah minyak jelantah yang umumnya dibuang sembarangan berpotensi mencemari lingkungan, sehingga diperlukan upaya edukatif dan aplikatif untuk mengurangi dampak negatifnya. Kegiatan ini melibatkan 23 peserta pelatihan, 20 mahasiswa KKN, serta 3 personil UPTD P3JB Dinas Perumahan dan Permukiman Provinsi Jawa Barat. Metode pelatihan mencakup pre-test, pemaparan materi, penyediaan modul dan video tutorial, serta praktik langsung pembuatan sabun kertas beraroma sereh. Hasil pre-test menunjukkan sebagian besar peserta belum memahami potensi pemanfaatan limbah rumah tangga, namun terjadi peningkatan skor pengetahuan dari 65,21% menjadi 79,50% setelah pelatihan. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan keterampilan peserta dalam mengelola limbah menjadi produk higienis yang inovatif dan ramah lingkungan. Pelatihan ini berhasil meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan kesadaran lingkungan masyarakat terhadap pengelolaan limbah rumah tangga.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jurnalabdimasku

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

Jurnal ABDIMASKU adalah jurnal multidisiplin yang diterbitkan oleh LPPM, Universitas Dian Nuswantoro Semarang yang berfokus pada hasil-hasil karya pengabdian masyarakat. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses secara ...