Budimas : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 7 No. 3 (2025): BUDIMAS : Jurnal Pengabdian Masyarakat

WORLD READ ALOAD DAY KELAS MAIN HARMONI: MEMBACA MENYENANGKAN SEJAK DINI

Dewi, Mutiara Sari (Unknown)
Nugraheni, Ari Enggar (Unknown)
Aris Yuliana (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2025

Abstract

Di era digital saat ini, di mana perangkat elektronik dan hiburan digital begitu mendominasi kehidupan sehari-hari, tantangan dalam menumbuhkan minat baca pada anak-anak semakin besar. Salah satu kegiatan yang dapat meningkatkan minat baca anak yakni World Read Aloud Day (WRAD). Dalam kegiatan tersebut, Kelas Main Harmoni, Read Aloud Malang Raya, dan mahasiswa program studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) berupaya untuk mengemas beragam acara literasi yang bertujuan untuk mengenalkan membaca menyenangkan bagi anak usia dini. Pelaksanaan kegiatan selama 4 bulan sejak bulan Februari 2024. Dalam kegiatan tersebut, tim pengabdi melakukan tahapan sesuai dengan tahapan CBR dan berpedoman pada RRA. Hasil seluruh kegiatan WRAD menunjukkan bahwa: a) kegiatan literasi yang menarik dan menyenangkan sangat dibutuhkan untuk pengenalan budaya membaca sejak dini; b) anak lebih mudah termotivasi dan berminat pada aktivitas membaca apabila diselingi dengan kegiatan yang membuat anak aktif, seperti bookish play; serta c) seluruh orang terdekat anak dan lingkungan masyarakat memiliki peran penting untuk menumbuhkan budaya literasi, khususnya cinta membaca sejak dini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JAIM

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat BUDIMAS diterbitkan 2 (dua) kali setahun (April dan Oktober) oleh LPPM STIE AAS. Terbit pertama pada bulan Oktober 2019. BUDIMAS memuat hasil pengabdian kepada masyarakat dalam segala bidang. Editor mengundang para akademisi dan praktisi terkait (Perguruan Tinggi, ...