Jurnal Ners
Vol. 9 No. 4 (2025): OKTOBER 2025

Pengaruh Terapi Slow Stroke Back Massage Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Lansia Dengan Hipertensi

Rahmawati, Annisa Risma (Unknown)
Muhlisin, Abi (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2025

Abstract

Prevalensi hipertensi pada lansia di Indonesia masih sangat tinggi dan menjadi salah satu masalah kesehatan utama yang dapat menurunkan kualitas hidup. Intervensi non-farmakologis seperti slow stroke back massage telah berkembang sebagai pendekatan pelengkap untuk menurunkan tekanan darah. Studi ini merupakan literature review yang bertujuan mengetahui pengaruh terapi slow stroke back massage terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi. Pencarian literatur dilakukan pada berbagai database menggunakan kata kunci relevan “slow stroke back massage”, “hipertensi”, “lansia”, dan “tekanan darah”. Analisis terhadap sepuluh jurnal yang memenuhi kriteria menunjukkan bahwa slow stroke back massage secara konsisten menurunkan tekanan darah sistolik dan diastolik secara signifikan pada kelompok lansia hipertensi. Selain penurunan tekanan darah, sejumlah penelitian juga melaporkan penurunan kecemasan dan nyeri, serta meningkatkan kenyamanan subyektif dan kualitas tidur. slow stroke back massage dikenal aman, mudah diaplikasikan, tidak membutuhkan alat mahal, dan memiliki risiko efek samping yang sangat minimal. Dengan demikian, slow stroke back massage dapat direkomendasikan sebagai terapi non-farmakologis yang efektif dan praktis untuk membantu penatalaksanaan hipertensi pada lansia, baik di fasilitas kesehatan maupun lingkungan komunitas. slow stroke back massage juga berpotensi meningkatkan kualitas hidup lansia dengan cara yang praktis dan mudah diterapkan dalam praktik keperawatan

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ners

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing

Description

Fokus Jurnal Ners meliputi bidang kajian riset keperawatan diantaranya Keperawatan Medikal Bedah, Keperawatan Maternitas, Keperawatan Gawat Darurat, Keperawatan Anak, Keperawatan Lansia, Keperawatan Jiwa, Keperawatan Keluarga, Keperawatan Masyarakat, Manajemen Keperawatan dan Terapi Komplementer ...