Penelitian ini mengeksplorasi serta menganalisis peran transformasi digital terhadap produktivitas dan pertumbuhan ekonomi makro indonesia. Metode penelitian yang dipilih ialah kualitatf deskriptif dengan menggunakan pendekatan studi pustaka sehinga penelitian ini mengkaji berbagai literatur, laporan resmi serta data sekunder yang terkait dengan topik pembahasan. Transformasi Digital menjadi salah satu faktor pendorong pertumbuhan ekonomi makro Indonesia, transformasi ekonomi tradisional ke ekonomi digital khususnya pada sektor e-commerce berkontribusi meningkatkan produktivitas serta perluasan pasar. Berdasarkan hasil penelitian pertumbuhan e-commerce mengalami pertumbuhan yang signifikan, pada tahun 2024 indonesia menempati posisi pertama di dunia dengan proyeksi pertumbuhan tertinggi, dengan hal itu menunjukan bahwa transformasi digital dapat memperkuat daya saing UMKM,sera berkontribusi sebesar 5,8% Produk Domestik Bruto (PDB) pada tahun 2023 melalui sektor ekonomi digital. Transformasi Digital juga berperan dalam mengurangi pengangguran, karena dapat menciptakan lapangan pekerjaan baik langsung maupun tak langsung dengan begitu Transformasi Digital dapat menjadi pondasi pertumbuhan serta pembangunan ekonomi makro berkelanjutan di Indonesia.
Copyrights © 2025