J-CEKI
Vol. 4 No. 6: Oktober 2025

Pengaruh Modal Kerja Dan Penjualan Terhadap Laba Bersih Dengan Biaya Operasional Sebagai Pemoderasi

Dika Fauziah (Unknown)
Hedar Rusman (Unknown)
Harmoko Sukayat (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Oct 2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk menguji bagaimana pengaruh modal kerja dan penjualan terhadap laba bersih dengan biaya operasional sebagai pemoderasi (memperkuat atau memperlemah) pada perusahaan manufaktur sub sektor food and beverages yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2024. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan asosiatif untuk menganalisis pengaruh modal kerja dan penjualan terhadap laba bersih, serta peran biaya operasional sebagai variabel moderasi. Analisis dilakukan dengan data numerik menggunakan metode statistik.metode penarikan sampel Adalah purposive sampling dengan sampel sebanyak 46 perusahaan dari 86 perusahaan f&b tahun 2024. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modal kerja dan penjualan berpengaruh signifikan terhadap laba bersih pada perusahaan manufaktur sub sektor Food and Beverages yang terdaftar di BEI tahun 2024, meskipun dengan arah pengaruh negatif. Secara simultan, keduanya juga terbukti berpengaruh signifikan terhadap laba bersih. Sementara itu, biaya operasional tidak mampu memoderasi pengaruh modal kerja maupun penjualan terhadap laba bersih, baik secara parsial maupun simultan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

J-CEKI

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. J-CEKI terbit 6 kali dalam setahun atau tiap 2 bulan sekali. J-CEKI menerbitkan artikel bidang Humaniora dan Ilmu Sosial. Humaniora: Bahasa dan Linguistik, Sejarah, Sastra, Seni Pertunjukan, Filsafat, Agama, Seni Rupa. Ilmu ...