Jurnal Sistem Komputer & Kecerdasan Buatan
Vol. 9 No. 1 (2025): Volume IX - Nomor 1 - September 2025

Pengembangan Aplikasi Mobile Augmented Reality untuk Edukasi Sejarah Nasional Menggunakan ReactNative, Expo, dan ViroReact

Arya, Arya Panca Wibowo (Unknown)
Yohanes, Yohanes Eka Wibawa (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Sep 2025

Abstract

Pembelajaran sejarah nasional di Indonesia kerap dianggap membosankan oleh pelajar karena penyajiannya yang bersifat konvensional dan kurang interaktif. Permasalahan ini menyebabkan rendahnya minat serta pemahaman siswa terhadap materi sejarah. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah aplikasi mobile berbasis teknologi Augmented Reality (AR) sebagai media pembelajaran yang lebih menarik dan menekankan unsur interaktivitas. Aplikasi ini dibangun menggunakan ReactNative dengan dukungan Expo dan ViroReact, serta dirancang untuk digunakan di Museum Sejarah Nasional dengan memanfaatkan diorama sebagai marker AR. Ketika marker dikenali, aplikasi akan menampilkan video sejarah yang relevan dan kuis interaktif untuk memperkuat pemahaman pengguna. Proses pengembangan mengikuti metode Agile System Development Life Cycle (SDLC), yang mencakup tahap perencanaan kebutuhan, perancangan antarmuka dan basis data, implementasi fitur AR, hingga pengujian dan evaluasi. Hasil pengujian menunjukkan bahwa aplikasi mampu menjalankan fungsi AR secara stabil serta diterima dengan baik oleh pengguna dari segi fungsionalitas dan kemudahan penggunaan. Aplikasi ini diharapkan menjadi solusi inovatif dalam meningkatkan literasi sejarah nasional di kalangan pelajar, serta dapat dikembangkan lebih lanjut melalui penyempurnaan deteksi marker, penambahan konten, dan peningkatan tampilan antarmuka.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

siskom-kb

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Sistem Komputer dan Kecerdasan Buatan (SisKom-KB) adalah salah satu jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh kantor Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Tanri Abeng yang mencakup bidang Ilmu Komputer, Teknik Informatika, Teknik Elektro dan beberapa bidang ilmu ...