Jurnal Ilmu Siber
Vol 3 No 1 (2024): JIS

Perancangan Sistem Informasi Akuntansi Laporan Laba Rugi Pada Mulyojaten Hotel And Resto Kota Metro

Asmar, Kurniati (Unknown)
Widodo, Arman (Unknown)
Oktavia, Ajeng Diar (Unknown)
Haryanto, Ahmad (Unknown)
Jayanti, Novi Trihadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jul 2025

Abstract

erkembangan teknologi informasi saat ini meningkatkan proses pembuatan laporan yang diperlukan oleh organisasi ataupun perusahaan, salah satunya pada aktivitas penyajian laporan laba-rugi. Mulyojaten Hotel and Resto merupakan salah satu sarana akomodasi bagi wisatawan, baik domestik maupun dari luar kota, menyediakan jasa penginapan kamar, penyedia food and beverage, dan fasilitas penunjang lainnya yang dikelola secara komersial. Pada proses pembuatan laporan laba-rugi Mulyojaten Hotel and Resto sudah menggunakan sistem Point of Sales (POS), pencatatan pesanan dilakukan secara manual terlebih dahulu, kemudian dilakukan input ke sistem. Namun sistem tersebut masih sering terjadi error apabila situasi customers sedang ramai. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang sistem informasi akuntansi laporan laba-rugi sebagai persyaratan implementasi sistem yang baru, dengan harapan dapat memperbaiki kekurangan dari sistem sebelumnya.  Metode pengumpulan data menggunakan wawancara dan observasi, hasil pengumpulan data tersebut dianalisis kemudian dilakukan pemodelan menggunakan Diagram Konteks, Data Flow Diagram (DFD), dan mockup menggunkan Balsamiq.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jis

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Other

Description

Jurnal Ilmu Siber (JIS) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Universitas Siber Asia. Jurnal ini berfokus pada hasil penelitian kemajuan dan persilangan ilmu pengetahuan di ruang cyber (cyberspace), yang mengkaji dampak perubahan globalisasi dan perkembangan teknologi terhadap pertumbuhan sosial ...