eProceedings of Engineering
Vol. 12 No. 4 (2025): Agustus 2025

Analisis Keamanan Website Yayasan Pondok XYZ Menggunakan OWASP Web Security Testing Guide

M. Ato’ulloh (Unknown)
Yuniati, Trihastuti (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Sep 2025

Abstract

Perkembangan teknologi digital membuat website menjadi platform utama untuk pengelolaaninformasi, termasuk bagi lembaga pendidikan seperti Yayasan Pondok XYZ. Meskipun memberikankemudahan, penggunaan website juga membawa ancaman keamanan siber. Keamanan website sangat penting, karena menyimpan data sensitif seperti informasi pribadi, pendidikan, dan keuangan santri. Ancaman seperti CrossSite Scripting (XSS), SQL Injection, Brute Force, Clickjacking, dan DDoS dapat membahayakan data tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keamanan website Yayasan Pondok XYZ melalui metode Penetration Testing yang mengikuti panduan OWASP WebSecurity Testing Guide. Pengujian dilakukan dengan alat seperti OWASP ZAP, SQLMap, WPScan, Burp Suite, dan LOIC untuk menguji beberapa serangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa website rentan terhadap serangan Clickjacking dan DDoS, namun tidak berhasil dieksploitasi oleh XSS, SQL Injection, atau Brute Force. Kerentanannya ditemukan pada konfigurasi server yang tidak optimal, seperti kurangnya pengaturan X-Frame-Options dan ketidakmampuan untuk menangani DDoS. Rekomendasi perbaikan termasuk menambahkan X-Frame-Options, menerapkan Content Security Policy (CSP), menggunakan Web Application Firewall (WAF) untuk DDoS, serta pembaruan rutin tema dan plugin WordPress. Mitra Yayasan Pondok XYZ menerima rekomendasi ini dan berkomitmen untuk memperbaiki pengaturan keamanan dan pemeliharaan sistem secara berkala.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

engineering

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian teknik. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...