Meningkatnya penggunaan internetmemberikan peluang besar bagi para pelaku usaha untukmemperluas jangkauan pasar mereka melalui media digital,termasuk Pusat Oleh-oleh Sawangan No.1 Purwokerto. Namun,toko ini belum memiliki sistem penjualan berbasis online,sehingga menyulitkan pelanggan dari luar daerah untukmelihat dan membeli produk. Penelitian ini bertujuan untukmerancang dan mengembangkan backend sistem REST APImenggunakan metode Scrum guna mendukung platform ecommerce toko Sawangan. Pengembangan REST API dilakukanmenggunakan Express.js dan PostgreSQL, serta diujimenggunakan metode whitebox testing dengan bantuanframework Jest. Sebanyak 189 skenario pengujian dijalankandengan hasil seluruh skenario berhasil dalam waktu 25.827detik. Hasil pengujian ini menunjukkan bahwa fungsi sistemseperti autentikasi, pengelolaan data produk, dan transaksitelah berjalan sesuai dengan kebutuhan. Sistem ini diharapkandapat memudahkan pelanggan dalam melakukan pembeliansecara online serta meningkatkan kualitas layanan dan dayasaing toko di tengah transformasi digital.Kata kunci— REST API, Scrum, E-commerce, Whitebox
Copyrights © 2025