Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara
Vol. 2 No. 4 (2025): AGUSTUS - SEPTEMBER 2025

PENGARUH PERCEIVED VALUE, KUALITAS PRODUK, DAN BRAND IMAGE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK IPHONE PADA MAHASISWA DI SURABAYA

Syamsul Arifin (Unknown)
Setiyabudi Setiyabudi (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Sep 2025

Abstract

Penelitian ini menguji pengaruh perceived value, kualitas produk, dan brand image terhadap keputusan pembelian iPhone di kalangan mahasiswa Surabaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan 85 responden yang diambil dari mahasiswa aktif pengguna iPhone di 15 perguruan tinggi surabaya, data dianalisis menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS 29. Dengan menggunakan uji t pada tingkat signifikansi 0,05 dan nilai t-tabel sebesar 0,189, hasil analisis menunjukkan bahwa Perceived Value tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian (t = -1.124; p = 0.264). Sebaliknya, Kualitas Produk (t = 5.286; p < 0.001) dan Brand Image (t = 4.355; p < 0.001) memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Temuan ini mengindikasikan bahwa persepsi konsumen terhadap kualitas dan brand image memainkan peran penting dalam mendorong keputusan pembelian, sementara Perceived Value tidak menunjukkan hubungan yang berarti dalam konteks ini. Temuan ini menyoroti pentingnya kualitas dan brand image dalam menarik konsumen mahasiswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jicn

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara (JICN) adalah Jurnal Multi Disiplin Semua Bidang Ilmu sebuah publikasi yang melayani sebagai wadah bagi penelitian interdisipliner dan kolaboratif di berbagai bidang ilmu. Jurnal ini memperoleh keunggulan dengan mencakup berbagai disiplin ilmu, seperti ilmu ...