JAPB
Vol 8 No 2 (2025)

THE INFLUENCE OF LEARNING FACILITIES ON STUDENT SATISFACTION: A CASE STUDY AT THE TABALONG COLLEGE OF ADMINISTRATIVE SCIENCES

Oktah Junanda, Muhammad (Unknown)
Suryani, Lilis (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Oct 2025

Abstract

Berbagai institusi dalam menjalankan proses bisnis utama haruslah searah dan mempertimbangkan relevansi proses dengan berbagai kebutuhan. Dalam bidang pendidikan, perguruan tinggi harus terus mengamati kebutuhan mahasiswa sehingga dapat mengantisipasi perubahan dalam menciptakan sebuah kajian strategi, manajemen, dan kebijakan. Keberhasilan perguruan tinggi dapat diukur melalui indikator tingkat kepuasan mahasiswa terhadap proses pendidikan yang dilakukan. Kepuasan mahasiswa terbentuk dengan adanya persepsi positif dan negatif terhadap proses akademik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fasilitas belajar terhadap kepuasan mahasiswa di Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong dan untuk mengetahui besarnya pengaruh tingkat fasilitas belajar sebagai bentuk pelayanan publik terhadap kepuasan mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik survei melalui penyebaran kuesioner kepada 160 responden yang dipilih dengan teknik stratified sampling. Analisis data yang digunakan yaitu uji statistik dengan menggunakan alat analisis SPSS. Hasil analisis menunjukkan bahwa fasilitas belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan mahasiswa. Uji koefisien determinasi menunjukkan bahwa 66,2% variasi kepuasan mahasiswa dapat dijelaskan oleh fasilitas belajar, sedangkan 33,8% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci: Fasilitas Belajar, Kepuasan Mahasiswa, Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JAPB

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance

Description

JAPB mempublikasikan hasil penelitian dari Mahasiswa STIA Tabalong dari Program Studi Aministrasi Publik dan Program Studi Administrasi Bisnis yang telah dilakukan Riview oleh P3M STIA Tabalong sehingga layak untuk diterbitkan dalam bentuk Jurnal Penelitian. JAPB menerbitkan artikel dengan ...