Social Pedagogy: Journal of Social Science Education
Vol. 3 No. 1 (2022): Social Pedagogy: Journal of Social Science Education

ANALISIS PENGARUH PENGETAHUAN PERKOPERASIAN TERHADAP MINAT MENJADI ANGGOTA KOPERASI MAHASISWA

Hestiningtyas, Widya (Unknown)
Nurdiansyah, Reza Andika (Unknown)
Rizal, Yon (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Indonesia merupakan negara yang menerapkan sistem perekonomian Pancasila dengan Pancasila dan UUD 1945 sebagai dasar penerapannya. Koperasi adalah badan usaha yang paling sesuai dengan landasan tersebut, salah satu bentuk koperasi di lingkungan perguruan tinggi adalah Koperasi Mahasiswa Universitas Lampung (Kopma Unila). Mahasiswa diharapkan dapat aktif dan mendukung kegiatan perkoperasian di Kopma Unila, namun nyatanya minat yang dimiliki masih belum maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan perkoperasian terhadap minat mahasiswa Universitas lampung menjadi anggota Kopma Unila. Penelitian ini termasuk ke dalam penelitian deskriptif verifikatif karena penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memberikan gambaran mengenai pengaruh variabel X terhadap variabel Y yang terjadi dengan menggunakan pendekatan data kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Lampung angkatan 2017-2019 sebanyak 17.718 mahasiswa dengan jumlah sampel yang digunakan sebesar 341 mahasiswa dengan menggunakan perhitungan Isaac-Michael. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling dengan alokasi besarnya sampel masing-masing fakultas menggunakan teknik proportionated random sampling. Hasil analisis menunjukan adanya pengaruh pengetahuan perkoperasian terhadap minat mahasiswa menjadi anggota Kopma Unila sebesar 61,8%.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

social-pedagogy

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Scope Artikel yang akan dipublikasikan merupakan hasil penelitian dan pengembangan yang di lakukan oleh dosen, guru, dan mahasiswa dalam bidang: Studi Sosial/ Pendidikan IPS Kajian Pendidikan Kewarganegaraan Kajian Pendidikan Sejarah Kajian Pendidikan Ekonomi Kajian Pendidikan Geografi Kajian ...