Sejumlah perusahaan dalam sektor Teknik dan Industri saat ini mulai melakukan transformasi bisnis, terutama yang mengarah pada penerapan industri 4.0. Metode statistik Design of Experiment (DoE) dapat membantu perusahaan untuk menjaga mutu/kualitas produk dengan proses dan biaya yang lebih efisien. Salah satu metode atau analisis untuk menjaga mutu dan meningkatkan utilitas produk dari sebuah proses produksi adalah analisis Taguchi. Penggunaan prinsip DoE dapat membantu para ahli untuk menyelesaikan permasalahan produksi dengan mengetahui kombinasi faktor optimal agar dapat meminimalisir jumlah cacat yang terjadi. Penggunaan metode taguchi digunakan untuk mengetahui kombinasi faktor-level yang bersifat robust tak terpengaruh oleh faktor noise. Pada suatu perusahaan pasta gigi kegiatan produksi, pemasaran dan distribusi barang-barang konsumsi, diketahui bahwa mayoritas produk cacat terdapat di proses bundling, sehingga perlu dilakukan perbaikan dengan menggunakan Design of Experiment dan pendekatan Taguchi. Dari hasil analisis didapatkan kesimpulan yaitu faktor yang memiliki kontribusi paling besar terhadap variabel respon (proses product bundling) adalah faktor D (Tekanan airblow) dengan 33,68% dan faktor interaksi yang memberikan kontribusi paling besar terhadap variabel respon (proses product bundling) adalah faktor A*B yaitu 11,12%. R^2 setelah interaksi memperoleh hasil yang lebih besar dari sebelum interaksi yaitu 98,81%.
Copyrights © 2023