Tujuan penelitian adalah untuk merancang sebuah sistem yang dapat membantu dalam pengambilan keputusan yang dapat menentukan perpanjangan kontrak kerja karyawan di Green Lake View Waterpark, sistem ini diharapkan dapat memberikan rekomendasi yang akurat dalam menentukan karyawan yang layak diperpanjang kontrk kerjanya dengan menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW) untuk menghasilkan keputusan yang akurat dan cepat. Menggunakan bahasa pemrograman Java dan database MySQL, dan mengembangkan sistem pendukung keputusan yang sesuai kriteria yang telah ditetapkan. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode Simple Additive Weighting dalam penentuan perpanjangan kontrak kerja karyawan dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam pengambilan keputusan terkait perpanjangan kontrak kerja karyawan.
Copyrights © 2025