Gorontalo Agriculture Technology Journal
Volume 7 Nomor 1 April 2024

Kadar Air dan Organoleptik Ikan Tongkol Komo Asap (Euthynnus affinis) yang Disimpan Menggunakan Kemasan Vakum dan Non Vakum pada Suhu Ruang

Maryati, Maryati (Unknown)
Rahmawati, Anita (Unknown)
Rumatoras, Moh.Fathur Khairat (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2024

Abstract

Produk ikan asap menjadi salah satu olahan hasil perikanan yang memiliki masa simpan cukup panjang. Produk ikan asap yang dijumpai di pasar tradisional Kabupaten Fakfak, umumnya diperjualbelikan tanpa menggunakan kemasan yang baik. Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan kadar air mengamati kemunduran mutu ikan tongkol komo asap yang dikemas vakum dan non vakum pada suhu ruang. Prosedur penelitian adalah pengamatan organoleptik kemunduran mutu ikan tongkol komo asap mulai 1 hari sampai dengan 10 hari pada suhu ruang (27oC) dan pengujian kadar air dilakukan pada hari ke-1, ke-3, ke-4, ke-9, dan ke-10.  Pengamatan umur simpan dilakukan pengamatan sensori yaitu warna, aroma, dan tekstur. Interval waktu pengamatan sensori dilakukan sebanyak 3 kali. Penentuan kadar air dianalisis sebanyak tiga kali berupa rerata±SD. Ikan tongkol komo asap yang dikemas dengan vakum pada suhu ruang dapat bertahan 9 hari dengan kadar air sebesar 58,56±0,11%, sedangkan kemasan non vakum pada suhu ruang dapat bertahan selama 3 hari dengan kadar air sebesar 57,55 ±0,33%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

gatj

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Gorontalo Agriculture Technology Journal (GATJ) adalah media aplikasi bagi akademisi, peneliti dan praktisi untuk menerbitkan hasil-hasil penelitian dan artikel penelitian yang berhubungan dengan teknologi ...