Jurnal Peduli : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 5 No. 1 (2025)

SIRAH NABI SEBAGAI LANDASAN PENDAMPINGAN PEMBENTUKAN KARAKTER SOPAN SANTUN SISWA SDIT UTSMAN BIN AFFAN SURABAYA

SUPARTI, TINUK (Unknown)
Mustqim, Moh. (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Oct 2025

Abstract

Penanaman nilai-nilai karakter bagi peserta didik sejak dini sangat penting sebagai landasan dalam membentuk pribadi yang ungguldi masa yang akan datang secara spiritual, moral, dan sosial. Dengan pembelajaran sirah ini peserta didik dapat menunjukkan sikap santun terhadap guru, teman, dan orang tua. Oleh karena itu, Sirah Nabi Muhammad SAW dijadikan sebagai landasan dalam pembentukan karakter sopan santun peserta didik di SDIT Utsman bin Affan Surabaya. pedampingan ini menggunakan pendekatan metode service learning sebuah metode pembelajaran yang mengutamakan sebuah pelayanan, baik pelayanan terhadap diri sendiri, terhadap orang lain, maupun terhadap lingkungan. Hasil analisis menunjukkan bahwa penerapan sirah Nabawiyah dalam kegiatan pembelajaran dan pembiasaan sehari-hari mampu menanamkan nilai-nilai sopan santun kepada guru, teman, orang tua dengan pendekatan berbasis empat tahapan, yaitu Internalisasi Nilai, keteladana, dan evaluasi. Hasil kegiatan pendampingan siswa menunjukkan adanya peningkatan sopan santun terhadap guru, teman, dan orang tua. Selain itu siswa kelas IV mendapatkan keterampilan dalam meningkatkan pemahaman tentang sopan santun sesui dengan pengembangan aspek spiritual, akhlak, dan integritas diri. Dengan menjadikan Nabi Muhammad SAW sebagai panutan, pendidikan karakter di SDIT Utsman bin Affan tidak hanya bersifat teoritis, tetapi juga aplikatif dalam kehidupan peserta didik sehari-hari.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

peduli

Publisher

Subject

Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Scope Peduli : Jurnal PkM Pengabdian kepada Masyarakat focuses on publishing articles about the results of community service activities in any form, whether in the form of products or in the form of modules and methods. This journal contains publications from all fields of science, both education, ...