JPkM: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Vol. 2 No. 1 (2025): Agustus (On Process)

Pelaksaan Pemberdayaan Masyarakat dalam Meningkatkan Usaha Kecil Mikro Berbasis Ekonomi Kreatif di Desa Cileng Kabupaten Magetan

NingTyas, Risma Hana (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh meningkatnya tren ekonomi kreatif, namun pelaku usaha kecil berbasis kerajinan di Desa Cileng masih menghadapi keterbatasan sumber daya manusia dan pemasaran modern. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pelaksanaan pemberdayaan masyarakat dalam meningkatkan usaha kecil mikro (UKM) berbasis ekonomi kreatif serta mengidentifikasi permasalahan yang dihadapi. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian meliputi kepala desa, sekretaris desa, penggerak UKM, dan pengrajin tas jali-jali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberdayaan masyarakat telah terlaksana sesuai dokumen RKPDes. Berdasarkan teori Jim Ife, pelaksanaan pemberdayaan mencakup: (1) perencanaan dan kebijakan melalui identifikasi potensi perempuan usia produktif; (2) aksi sosial dan politik melalui partisipasi masyarakat, meski kolaborasi stakeholder masih minim; dan (3) pendidikan serta penumbuhan kesadaran melalui pelatihan manajemen usaha, keterampilan pembuatan tas, dan pembinaan pemasaran digital. Hambatan utama terletak pada rendahnya literasi digital dan konsistensi pelaku usaha.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science

Description

JPkM berfokus pada penerbitan hasil pengabdian kepada masyarakat termasuk inovasi, aplikasi hilir, dan hasil rekayasa sosial. Jurnal ini terutama mencakup: 1. Pemberdayaan masyarakat 2. Bantuan pemerintah daerah/desa 3. Fasilitasi dan advokasi masyarakat 4. Pendidikan sosial, budaya, politik, dan ...