Jurnal Talenta Psikologi
Vol. 14 No. 1 (2025): Jurnal Talenta Psikologi Vol. XIV No. 1 Tahun 2025

POTRET KEBAHAGIAAN-SELIGMAN MELALUI ENGAGEMENT MASYARAKAT KALIWUNGU PADA TRADISI WEH-WEH’AN

Margaretta Erna Setianiningrum, Veronica Ayu Marharanauli Siregar (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini mengkaji kebahagiaan masyarakat Kaliwungu yang muncul dari keterlibatan (engagement) mereka dalam tradisi Weh-wehan, perspektif psikologi positif Martin Seligman memberikan wawasan dalam eksplorasi ini. Delapan informan dari masyarakat Kaliwungu yang aktif dalam tradisi Weh-wehan berpartisipasi dalam penelitian kualitatif fenomenologis melalui metode wawancara mendalam dan observasi. Melalui reduksi data, kategorisasi, interpretasi, dan penarikan kesimpulan, kita melakukan teknik analisis data, dan menggunakan analisis tematik untuk memahami makna serta pengalaman subjektif partisipan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterlibatan masyarakat dalam tradisi Weh-wehan tidak hanya meningkatkan rasa kebersamaan, tetapi juga memberikan makna yang lebih dalam terhadap kehidupan sosial mereka. Kata Kunci: kebahagiaan, keterlibatan, weh-weh’an.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JTL

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

JURNAL TALENTA PSIKOLOGI merupakan Jurnal Ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Psikologi Universitas Sahid Surakarta, menerima dan mempublikasikan artikel ilmiah dengan Ruang Lingkup Psikologi: pendidikan, sosial, perkembangan, komunitas, serta industri ...