Jurnal Masharif al-Syariah: Jurnal Ekonomi dan Perbankan Syariah
Vol 9 No 3 (2024)

Pengaruh Pajak Parkir, Pajak Reklame, dan Pajak Penerangan Jalan terhadap Belanja Modal Pemerintah Daerah Kota Balikpapan

Azizah Olvicka Mayoda (Unknown)
Iqbal, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pajak Parkir, Pajak Reklame, dan Pajak Penerangan Jalan Terhadap Belanja Modal Daeah Kota Balikpapan. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif yang menggunakan data sekunder dengan analisis data menggunakan Statistik Deskriptif, Analisis Regresi Berganda, Uji Asumsi Klasik, Uji Koefisien Korelasi, Uji Koefisien Determinasi R2. Hipotesis di uji menggunakan Uji t dan Uji F dengan Statistical Package For Social Science (SPSS) 25. Sampel yang digunakan adalah data Pajak Parkir, Pajak Reklame, dan Pajak Penerangan Jalan serta Laporan Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Modal Daerah Tahun 2010-2020. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pajak Parkir dan Pajak Reklame tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap Belanja Modal dan Pajak Penerangan Jalan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Belanja Modal. Selain itu secara bersama-sama Pajak Parkir, Pajak Reklame, dan Pajak Penerangan Jalan secara simultan berpengaruh terhadap Belanja Modal Pemerintah Daerah Kota Balikpapan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Mas

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Masharif al-Syariah: Jurnal Ekonomi dan Perbankan Syariah (e-ISSN: 2580-5800; p-ISSN: 2527-6344) is a journal that is managed by the Islamic Banking Study Program, Muhammadiyah University of Surabaya and in collaboration with professional organizations, namely Ikatan Ahli Ekonomi Islam. This ...