Khaliya Onomiyea: Jurnal Abdimas Nusantara
Vol. 3 No. 1 (2025): Juni

Pendekatan Kontekstualisasi dalam Pelayanan Masyarakat Mamasa: Membangun Relevansi dan Harmoni Sosial-Budaya melalui Gereja

Suplig, Maurice Andrew (Unknown)
Buana, Saprianus (Unknown)
Tasik, Yanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini menganalisis pendekatan kontekstualisasi dalam pelayanan gereja di Mamasa, Sulawesi Barat, untuk menjawab kesenjangan antara praktik gerejawi dan realitas sosial-budaya lokal yang dipengaruhi oleh kepercayaan Aluk Tomatua dan konsep Dewata. Menggunakan metode studi literatur kualitatif dengan analisis isi terhadap buku, jurnal teologi, dan studi kasus gereja, penelitian ini menemukan bahwa kontekstualisasi melalui inkulturasi liturgi, dialog dengan kearifan lokal, dan diakonia transformatif memperkuat relevansi sosial gereja tanpa mengabaikan identitas teologisnya. Pendekatan ini memungkinkan gereja menjadi agen perdamaian dan harmoni di tengah pluralisme Mamasa. Penelitian merekomendasikan penguatan pendidikan teologi kontekstual dan strategi pelayanan partisipatif berbasis komunitas lokal.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

khaliya

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Environmental Science Other

Description

Khaliyah Onomiyea: Jurnal Abdimas Nusantara (e-ISSN: 3024-8108) menerima artikel bidang pengabdian masyarakat khususnya penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi berupa implementasi, penyuluhan dan sosialisasi konsep, model/prototipe, dan alat yang merupakan hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian ...