Artikel ini bertujuan untuk efektivitas efektivitas program numerasi berbasis game edukasi dan media visual yang diimplementasikan di tiga Sekolah Dasar Negeri di Kabupaten Lamongan melalui Program Kampus Mengajar Angkatan 7. Lokasi implementasi ketiga adalah SDN 3 Babat, SDN 1 Songo, dan SDN Gempolpendowo. Program numerasi yang diterapkan menggunakan berbagai pendekatan permainan interaktif seperti Board Math, Jarik, Spinner Numerasi, dan Numeration PAD. Pendekatan ini dikombinasikan dengan media visual seperti film edukatif dan platform kuis dare untuk meningkatkan minat belajar matematika. Hasil pre-test dan post-test numerasi menunjukkan peningkatan signifikan dalam kemampuan berhitung siswa. Studi ini menyimpulkan bahwa metode numerasi berbasis game dan media visual mampu meningkatkan motivasi, pemahaman konsep, serta partisipasi aktif siswa dalam pembelajaran.
Copyrights © 2025