Journal of Mechanical Engineering and Applied Technology
Vol. 2 No. 3 (2024): VOLUME 2 ISSUE 3 YEAR 2024 (NOVEMBER 2024)

RANCANG BANGUN FLIPPER MOLD SEBAGAI OPTIMALISASI PROSES MAINTENANCE MOLD BERBANTU PERANGKAT LUNAK AUTODESK INVENTOR

Suejiwo, Gesang Abid (Unknown)
Santoso, Deri Teguh (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Dec 2024

Abstract

Proses maintenance mold sangat penting dalam industri manufaktur untuk menjamin kelancaran produksi dan kualitas produk. Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan proses perawatan mold dengan merancang alat bantu inovatif, yaitu flipper mold, menggunakan perangkat lunak Autodesk Inventor Professional 2024. Metode yang digunakan meliputi desain parametrik model 2D dan 3D, pemilihan material baja medium carbon steel, serta simulasi mekanis untuk memastikan ketahanan alat. Hasilnya, flipper mold mampu meningkatkan efisiensi perawatan mold, mengurangi kebutuhan operator dari dua menjadi satu, serta mempermudah pembalikan mold yang beratnya mencapai 200kg. Desain ini berhasil mengatasi kendala akses pada bagian mold yang sulit dijangkau dan meningkatkan efisiensi operasional.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jmeat

Publisher

Subject

Automotive Engineering Control & Systems Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Journal of Mechanical Engineering and Applied Technology (JMEAT) provides online media to publish scientific articles from research and development in the field of Mechanical Engineering and Applied Technology. The scope of Journal of Mechanical Engineering and Applied Technology (JMEAT) is as ...