ISOQUANT : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi
Vol. 8 No. 2 (2024): Oktober

Analisis Penerapan Surat Edaran OJK tentang Penetapan Tarif Premi Asuransi pada PT. Asuransi Sinar Mas Tegal

Wida Annisa, Ika Putri (Unknown)
Harjanti, Ririh Sri (Unknown)
Yasmin, Arifia (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Oct 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis Penerapan Surat Edaran Otoritas Jasa Keuangan Nomor 6/SEOJK.05/2017 Tentang Penetapan Tarif Premi Asuransi Pada PT. Asuransi Sinar Mas Tegal. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dokumentasi, daftar Pustaka. Metode penelitian menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini adalah Penerapan Surat Edaran Otoritas Jasa Keuangan Nomor 6/SEOJK.05/2017 Tentang Penetapan Tarif Premi pada PT. Asuransi Sinar Mas Tegal ditinjau dari penetapan tarif premi yang ditentukan berdasarkan harga pertanggungan kendaraan dan penetapan tarif premi berdasarkan kelas konstruksi untuk bangunan atau harta benda sudah sesuai dengan Surat Edaran OJK No. 6/SEOJK.05/2017. Selain itu, Pembagian komisi/diskon pada PT. Asuransi Sinar Mas Tegal sudah sesuai dimana pemberian komisi/diskon maksimal 25% untuk kendaraan bermotor dan maksimal 15% untuk harta benda sudah sesuai dalam penerapannya dan tidak ada pelanggaran ketentuan Surat Edaran Otoritas Jasa No. 6/SEOJK.05/2017.  Dalam Penerapan Surat Edaran tersebut sudah sesuai sehingga terkait dengan komplain nasabah/agen yang meminta diskon/komisi lebih tinggi itu tidak disebabkan oleh ketidaksesuaian Penerapan Surat Edaran OJK. PT. Asuransi Sinar Mas Tegal sangat mendukung akan aturan dari OJK dan menjalankan peraturan tersebut sesuai standar OJK.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

isoquant

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

ISOQUANT : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi aims to disseminate conceptual ideas, concepts, and research results obtained in the following fields: 1. Development Economics 2. Financial Management 3. Marketing Management 4. Human Resource Management 5. Operations Management 6. Strategic ...