Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari pengetahuan perpajakan terhadap kepatuhan Wajib Pajak kendaraan bermotor di Kantor SAMSAT Palembang II dan kemudahan membayar pajak kendaraan bermotor terhadap kepatuhan Wajib Pajak kendaraan bermotor di Kantor SAMSAT Palembang II. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori atribusi dan teori kepatuhan. Populasi dalam penelitian ini adalah Wajib Pajak kendaraan bermotor yang terdaftar di Kantor SAMSAT Palembang II. Sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 100 responden dengan metode accidental sampling. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang bersifat asosiatif.Data pada penelitian ini diperoleh secara primer melalui kuesioner, dan secarasekunder yang diperoleh dari Kantor SAMSAT Palembang II.Teknik analisis data yang digunakan merupakananalisis regresi linear berganda dengan program Statistical Package for Social Science (SPSS) versi 23.Hasil daripenelitian ini menunjukan bahwa Pengetahuan Perpajakan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhanWajib Pajak kendaraan bermotor di Kantor SAMSAT Palembang II.Kemudahan membayar pajak kendaraan bermotorberpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kepatuhan Wajib Pajak kendaraan bermotor.
Copyrights © 2020