Reswara: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 4, No 2 (2023)

PENDAMPINGAN KOMPETENSI LEGAL DRAFTING SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN IMPLEMENTASI FUNGSI LEGISLATIF DESA

Hikmawati, Risma (Unknown)
Ulum, M Bachrul (Unknown)
Setiawan, Agus (Unknown)
Prihatama, Alyf Budi (Unknown)
Putri Setiawan, Berliana Asyifa (Unknown)
Prabowo, Ardi Mulya (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2023

Abstract

Dalam struktur pemerintahan di bawah kabupaten atau kota, Pemerintah Desa merupakan aktor penting dalam pengaturan dan penyelenggaraan kebijakan di tingkat bawah. Tetapi ketercapaian pemenuhan produk kebijakan desa yang ideal sulit terwujud disebabkan perangkat desa, khususnya di Kabupaten Banyumas belum memiliki kapasitas yang sesuai seperti kapasitas dalam pengetahuan dan kompetensi Legal Drafting. Oleh karena itu, civitas akademik Program Studi Hukum Tata Negara Fakultas Syariah UIN Prof. KH. Saifuddin Zuhri Purwokerto melaksanakan kegiatan pengabdian yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman, pengetahuan dan keterampilan aparatur desa mengenai legal drafting agar pengelola desa dapat melaksanakan fungsi otonomi desa dengan lebih baik. Metode yang digunakan adalah pelatihan dan pendampingan kompetensi legal drafting dengan sasaran kegiatan merupakan aparatur desa di Desa Kedungwringin Kec. Patikraja Kab. Banyumas dan Desa Bojongsari Kec. Kembaran Kab. Banyumas. Hasil dari pengabdian ini adalah meningkatnya pengetahuan, pemahaman dan keterampilan peserta mengenai legal drafting dan penggunaannya dalam penyusunan produk hukum desa

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

reswara

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Reswara adalah Jurnal pengabdian kepada masyarakat yang ditertbitkan dan dikelola oleh Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Dharmawangsa (LPkM UNDHAR). Jurnal ini diharapakan dapat menjadi alat informasi dan sosialisasi mengenai hasil-hasil pengabdian dari seluruh civitas akademika ...