Penggunaan Teknologi sekarang ini tidak lepas berkaitan dengan kehidupan sehari-hari. Penelitian ini mengkaji implementasi teknologi berbasis audio visual dalam memperkuat literasi pembelajaran IPAS di kelas 3 SDN Sendangmulyo 02 Semarang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi efektivitas penggunaan media audio visual dalam meningkatkan pemahaman dan keterlibatan siswa selama proses pembelajaran. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan observasi kelas dan wawancara mendalam sebagai teknik pengumpulan data utama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan teknologi audio visual secara signifikan meningkatkan minat belajar dan pemahaman materi oleh siswa. Kesimpulannya, integrasi teknologi berbasis audio visual dalam pembelajaran IPAS memberikan kontribusi positif terhadap literasi dan keterlibatan aktif siswa dalam proses pembelajaran,siswa.
Copyrights © 2024