Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 5 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research

Analisis Financial Distress untuk Memprediksi Kebangkrutan pada PT Tower Bersama Infrastructure Tbk

Depranata, Andreas (Unknown)
Saladin, Hendry (Unknown)
Jusmani, Jusmani (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi kebangkrutan perusahaan melalui variabel Financial Distress dan Kebangkrutan dengan menggunakan 3 model prediksi kebangkrutan yaitu model Zmijewski, Springate dan Grover. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah kualitatif. Sampel yang digunakan adalah menggunakan laporan posisi keuangan dan laporan laba rugi PT. Tower Bersama Infrastructure triwulan I-IV tahun 2022 2023. Hasil penelitian menunjukan model Zmijewski memprediksi perusahaan dalam kondisi sehat atau tidak berpotensi bangkrut dari tahun 2022-2023 dengan seluruh nilai X-Sxore <0, sedangkan model Springate mengklasifikasikan perusahaan dalam kondisi bangkrut atau financial distress dengan nilai S-Score masih <0,862 dilanjutkan dengan model Grover disimpulkan perusahaan mengalami financial distress pada triwulan I-III tahun 2022, kemudian pada triwulan IV tahun 2022 perusahaan dalam kondisi sehat atau tidak mengalami financial distress. Dilanjutkan pada tahun 2023 PT. Tower Bersama Infrastructure kembali mengalami financial distress pada triwulan I-IV. Kata Kunci : Financial Distress, model Zmijewski, Model Springate, Model Grover

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...