Journal of Governance and Public Administration
Vol. 2 No. 4 (2025): September

PENGEMBANGAN USAHA PETERNAKAN AYAM DI DESA SIDOMUKTI KECAMATAN MOOTILANGO KABUPATEN GORONTALO

Putri labara, Dhea sabrina (Unknown)
Gobel, Lisda Van (Unknown)
Gintulangi, Sabriana (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Sep 2025

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui bagaimana pengembangan usaha perternakan ayam di Desa Sidomukti Kecamatan Mootilango Kabupaten Gorontalo. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi dan wawancara menggunakan pedoman wawancara yang diajukan kepada beberapa responden. Berdasarkan hasil penelitian bahwa pengembangan usaha peternakan ayam sangat dipengaruhi oleh tiga faktor utama, yaitu perluasan daerah pemasaran yang masih kurang maksimal dalam mengakses jaringan pemasaran kemampuan mengelola peternak ayam masih belum optimal, dan ketidakseimbangan antara harga pakan dan harga jual dalam hal ini masih kurang strategi membuat pakan lokal. Karena, ketiga aspek tersebut saling berkaitan dan harus dikelola secara seimbang untuk mendorong pengembangan usaha peternak akan ayam di Desa Sidomukti Kecamatan Mootilango Kabupaten Gorontalo Disarankan untuk mengembangkan usaha peternakan ayam kampung perlu ditingkatkan perluasan daerah pemasaran dalam pengelolaan akses jaringan pemasaran penjualan online sehingga dapat membangun kerja sama yang saling menguntungkan, untuk kemampuan mengelola sangat dibutuhkannya pelatihan teknis agar peternak mendapatkan ilmu-ilmu baru dalam mengembangkan, merawat dan mendistribusikan usaha peternakan ayam, serta ketidakseimbangan antara harga ransum dengan harga jual ayam diperlukan pelatihan pembuatan pakan lokal/mandiri yang dilakukan untuk mengurangi ketergantungan pada pakan komersial/toko dan menekan biaya produksi usaha ayam.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jogapa

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Journal of Governance and Public Administration (JoGaPA) is a national journal as a medium of scientific research results, thinking, and critical-analytical studies on research in the fields of public administration and governance, particularly focusing on the main problems in the development of the ...