Jurnal Ilmiah Pariwisata dan Bisnis
Vol. 1 No. 5 (2022): Jurnal Ilmiah Pariwisata dan Bisnis

Analisis indeks minat terhadap perilaku konsumen laklak di bali rama kwanji: Interest index analysis of consumer behavior of laklak in bali rama kwanji

Sari, Ni Putu Erika Nanda Puspita (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui minat dan perilaku mahasiswa Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional (IPBI) terhadap jajanan tradisional Laklak di Bali Rama Kwanji. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, kuesioner, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini meliputi pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah bahwa minat dan perilaku mahasiswa IPBI terhadap jajanan tradisional Jaje Laklak Bali Rama Kwanji sudah cukup baik dinilai dari bobot persentase indikator minat dan perilaku pada kuesioner yang masing-masing sebesar 74.31% dan 76.73% serta masuk ke dalam kategori ‘Setuju’. Kemudian, setelah dilakukan wawancara mendalam, diketahui kalau minat transaksional, minat referensial, minat eksploratif, penilaian produk dengan mafaat yang diharapkan, keyakinan terhadap pilihan produk, serta pembelian dan kepuasan pada responden dapat dikatakan cukup baik.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

paris

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Paris memuat publikasi ilmiah di bidang pendidikan, pariwisata, bisnis dan kewirausahaan. dengan cakupan bidang sebagai berikut tetapi tidak hanya terbatas pada: 1. Pendidikan pariwisata, 2. Pengembangan kepariwisataan, 3. Pariwisata Berkelanjutan, 4. Pengentasan kemiskinan berbasis sumber daya ...