Penelitian ini dilatar belakangi oleh kondisi perekonomian Masyarakat kota binjai khususnya pada industri pengrajin anyaman bambu yang kian hari makin menurun. Permasalahan dalam skripsi ini mengarah pada produksi industri pengrajin Anyaman Bambu dalam peningkatan pendapatan pengrajin di Kota Binjai dalam meningkatkan pendapatan pada perspektif ekonomi islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan Menganalisis potensi produksi pengrajin anayaman bambu di Kota Binjai, Menganalisis kondisi perekonomian pengrajin anyaman bambu di Kota Binjai, menganalisis produksi pengrajin anyaman bambu di Kota Binjai ditinjau dari perspektif ekonomi Islam. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini bersifat kualitatif, sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data skunder, Dengan teknik pengumpulan data yaitu Observasi dan Wawancara, dengan menggunakan Sampel 5 pengrajin dari Kota Binjai. Dari analisis data dapat di simpulkan bahwa berdasarkan wawancara yang di lakukan dengan para pengrajin anyaman bambu di Kota Binjai, dengan adanya Kegiatan pengrajin anyaman bambu memiliki peran penting bagi kondisi perekonomian masyarakat, dilihat dari 5 responden 1 orang pengrajin mengalami peningkatan pendapatan, 3 orang pengrajin stabil, dan 1 orang pengrajin mengalami penurunan ditahun 2023. Sementara itu, untuk kajian dalam Islam, para pengrajin telah memenuhi proses produksi, pasar pemasaran, kebijakan pemerintah, kondisi ekonomi, lingkungan dan kemitraan. Namun belum memenuhi pada indikator manajemen dan keuangan.
Copyrights © 2025