Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan
Vol. 12 No. 3S1 (2024)

ANALISIS SENTIMEN TIM NASIONAL SEPAK BOLA INDONESIA DI TURNAMEN PIALA DUNIA U-17 INDONESIA PADA TWITTER (X) MENGGUNAKAN ALGORTIMA NAÏVE BAYES

Juniardi, Trianda (Unknown)
Sugianto, Castaka Agus (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Oct 2024

Abstract

Piala Dunia U-17 adalah salah satu ajang bergengsi dalam sepak bola internasional yang menarik perhatian luas, termasuk di platform media sosial seperti Twitter(X). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sentimen masyarakat Indonesia terhadap tim nasional sepak bola U-17 Indonesia selama ajang Piala Dunia U-17 menggunakan algoritma Naïve Bayes. Data dikumpulkan dari komentar-komentar Twitter(X) yang diklasifikasikan menjadi sentimen positif, negatif, dan netral. Metode ini melibatkan proses preprocessing untuk membersihkan dan mengelola data teks sebelum analisis. Hasil analisis menunjukkan mayoritas masyarakat mengekspresikan sentimen positif terhadap timnas U-17 Indonesia, dengan dukungan yang kuat terlihat dari kata-kata seperti "timnas," "Indonesia," dan "kebanggaan." Namun, terdapat juga kritik yang signifikan terhadap performa timnas, mencerminkan variasi opini dalam masyarakat. Metode Naïve Bayes berhasil mengklasifikasikan sentimen dengan akurasi 78.34%, presisi 82.96%, recall 78.34%, f1-score 74.95%. Penelitian ini memberikan wawasan penting tentang persepsi dan respons masyarakat terhadap event olahraga besar di Indonesia, serta relevansi dan kegunaan algoritma Naïve Bayes dalam menganalisis data sentimen media sosial secara efektif.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jitet

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan (JITET) merupakan jurnal nasional yang dikelola oleh Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik (FT), Universitas Lampung (Unila), sejak tahun 2013. JITET memuat artikel hasil-hasil penelitian di bidang Informatika dan Teknik Elektro. JITET berkomitmen untuk ...