Prosiding Seminar Nasional Ekonomi dan Bisnis Universitas Ma Chung
Vol. 5 No. 1 (2025): Prosiding SENAM 2025: Seminar Nasional Ekonomi dan Bisnis Universitas Ma Chung

EVALUASI PENGELOLAAN SAMPAH PELASTIK DI DEPO SAMPAH KOJA JAKARTA UTARA: Indonesia

RIZKYPRIMA, ALGAFARI (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis evaluasi kebijakan pengelolaan sampah plastik di Depo Koja Jakarta Utara. Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan tujuan mewujudkan lingkungan masyarakat yang sehat dan bersih dari sampah plastik dari kebijakan pengelolaan sampah plastik di Depo Penampungan Sampah Koja Jakarta Utara sudah sesuai dengan yang dikemukakan oleh pengelola kebijakan. Masalah dari kebijakan pengelolaan sampah plastik ini yaitu kurangnya kesadaran masyarakat dalam membantu pengelolaan sampah plastik, dan masih banyaknya masyarakat yang membuang sampah sembarangan. Standarisasi kegiatan dari kebijakan pengelolaan sampah plastik ini yaitu reduce, reuse dan recycle. Dimana petugas mengumpulkan sampah dari masyarakat, kemudian dipilah sampah mana yang masih bisa dimanfaatkan, dan ada juga sampah yang kemudian didaur ulang lagi. Lalu untuk tingkatan perubahan yang terjadi dari pengelolaan sampah plastik di Depo Penampungan Sampah Koja Jakarta Utara sudah semakin baik dan memiliki komitmen tinggi dalam pengelolaan sampah. Perubahan yang diamati merupakan akibat dari kegiatan tersebut dan karena ada hubungan komitmen dalam pengelolaan sampah plastik. Pengelolaan sampah plastik di Depo Penampungan Sampah Koja Jakarta Utara yang dirasakan oleh masyarakat dengan berkurangnya pemandangan sampah yang menumpuk dan bau yang tidak sedap serta termanfaatkannya sampah plastik untuk jadi bahan lain atau didaur ulang di bank sampah Koja Jakarta Utara.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

seminarnasionalmanajemenakuntans

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Prosiding Seminar Nasional Ekonomi dan Bisnis merupakan prosiding yang menjadi media publikasi atas makalah atau paper yang diseminarkan pada seminar yang diselenggarakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ma Chung. Prosiding terbit setiap 2 tahun sekali yaitu pada bulan Oktober dengan ...