Media Mesin: Majalah Teknik Mesin
Vol 11, No 1 (2010)

PERBANDINGAN PERUBAHAN SIFAT MEKANIK ALUMINIUM PADUAN AKIBAT PERUBAHAN NILAI H0/D0 BILLET PADA PROSES TEMPA DINGIN

Ndaruhadi, P.Y.M. Wibowo (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2017

Abstract

Banyak produk yang dibuat menggunakan material aluminium paduan yang diproses melalui proses tempa (forging) yang merupakan salah satu jenis proses dalam pembentukan logam. Keunggulan dari proses tempa adalah mampu menghasilkan produk yang memiliki kekuatan tinggi. Kekuatan suatu produk merupakan kombinasi antara geometri produk dengan sifat mekanik materialnya. Sifat mekanik dari material dapat berubah akibat aliran logam (metal flow) saat terjadi deformasi pada proses pembentukan logam. Dengan melakukan percobaan proses penempaan dingin menggunakan single action hydrolic press machine pada material aluminium paduan serta menvariasikan tiga nilai rasio antara panjang terhadap diameter (H0/D0) pada billet, diketahui bahwa terjadi perubahan sifat mekanik yang berbeda berdasarkan besar dan pola distribusi nilai kekerasannya pada setiap nilai rasio H0/D0. Perubahan nilai kekerasan rata-rata terbesar dari semua bagian produk terjadi pada H0/D0 = 2 yaitu sebesar 22,99 HV atau 43%, sedangkan perubahan terkecil dihasilkan pada H0/D0 = 1 yaitu sebesar 15,01 HV atau 28%, dan H0/D0 = 1 menghasilkan pola distribusi perubahan yang relative merata pada semua bagian produk.

Copyrights © 2010