CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science)
Vol. 10 No. 2 (2025): Juli 2025

Analisis Kepuasan Pengguna Aplikasi E-Cash Waqf Menggunakan Metode Servqual

Safira, Nurul (Unknown)
Ikhwan, Ali (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jul 2025

Abstract

Perkembangan teknologi informasi telah mendorong digitalisasi wakaf, salah satunya melalui aplikasi E-Cash Waqf yang memudahkan masyarakat dalam menunaikan wakaf secara daring. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas layanan dan tingkat kepuasan pengguna terhadap aplikasi tersebut menggunakan metode ServQual, yang mencakup lima dimensi: bukti fisik, keandalan, daya tanggap, jaminan, dan empati. Pendekatan kuantitatif digunakan dengan melibatkan 50 responden aktif melalui observasi, wawancara, kuesioner, dan studi literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa layanan aplikasi secara umum telah memenuhi bahkan melampaui harapan pengguna, dengan skor total ServQual sebesar 0,74. Rata-rata nilai gap pada masing-masing dimensi adalah: keandalan -0,04, daya tanggap 0,27, jaminan 0,12, empati 0,34, dan bukti fisik 0,05. Dimensi empati mencatat nilai gap tertinggi, sedangkan keandalan menunjukkan gap negatif kecil. Temuan ini menunjukkan tingkat kepuasan pengguna yang tinggi, khususnya dalam hal ketanggapan layanan dan perhatian yang bersifat personal. Aplikasi ini dikembangkan dengan metode Waterfall, dan untuk pengembangan selanjutnya disarankan integrasi dengan sistem pembayaran digital nasional, penggunaan blockchain untuk transparansi, serta penyempurnaan fitur seperti mode gelap dan notifikasi real-time.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

cess

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) contains articles on research results and conceptual studies in the fields of informatics engineering, computer science and information systems. The main topics published include: 1. Information security 2. Computer security 3. Networking & ...