Jurnal Ekonomika dan Bisnis
Vol. 11 No. 2 (2024): Volume 11 Nomer 2 November 2024

Pengaruh Kemudahan Transaksi, Keamanan Dan Brand Image Terhadap Kepuasan Pengguna M Banking Livin By Mandiri

Ihsan Al Mafruh (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2024

Abstract

Ihsan Al mafruh, 60221056, 2025. Pengaruh Kemudahn transaksi, keamanan, dan Brand Image Terhadap Kepuasan pengguna M-banking livin by mandiri. Skripsi Prodi Manajemen Fakultas Ekonomika Dan Bisnis, Universitas Selamat Sri Kendal. Kepuasan pengguna merupakan merupakan seberapa jauh tanggapan tentang kualitas produk/jasa dapat sesuai dengan ekspektasi penggunanya. Penelitian ini menganalisis pengaruh kemudahan transaksi, keamanan, dan brand image terhadap kepuasan pengguna aplikasi Livin’ by Mandiri, yang dipengaruhi oleh persepsi kualitas layanan sesuai ekspektasi pengguna.Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan survey kepada pengguna Livin’ by Mandiri. analisis data menggunakan regresi linier berganda untuk mengetahui pengaruh masing-masing variabel independen terhadap kepuasan pengguna.Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemudahan transaksi, keamanan, dan brand image secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna. Secara parsial,  diantara variabel tersebut kemudahan transaksi dan keamanan memiliki pengaruh positif yang signifikan. Penelitian ini memberikan implikasi bagi Bank Mandiri dalam meningkatkan kualitas layanan Livin’ by Mandiri, khususnya dalam aspek user experience, sistem keamanan, dan strategi branding, guna mempertahankan dan meningkatkan kepuasan serta loyalitas pengguna. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

home

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JEB: Journal Economic and Bussines is an National Journal published by Faculty of Economics and Business Selamat Sri University (UNISS) in collaboration with The BPS Statistics Indonesia (MoU). JEB: Journal Economic and Bussines is aimed at being a medium for research results dissemination and ...