Inovasi sosial adalah cara baru untuk mencari perubahan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan hidup yang lebih efektif, efisien, dan berkelanjutan. Tujuan inovasi sosial adalah untuk memecahkan masalah yang dihadapi masyarakat sehingga mencapai kondisi yang lebih baik bagi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji bentuk inovasi sosial yang dilakukan di hutan wakaf Bogor. Program inovasi sosial ini bertujuan untuk mengembangkan hutan wakaf Bogor dalam menciptakan pembangunan masyarakat yang berkelanjutan mengingat daerah tersebut merupakan daerah rawan bencana alam, yaitu tanah longsor. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan menggunakan data primer yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi dan data kedua dari artikel, buku, dan web. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa inovasi sosial yang dilakukan di hutan wakaf Bogor berkolaborasi dengan masyarakat diantaranya dengan membangun proyek air bersih, pembuatan saung untuk sarana dakwah dan bimbingan membaca Al-Quran, penanaman berbagai macam pohon untuk mencegah erosi dan membentuk kelompok tanggap bencana seperti program agroforestri. Inovasi sosial di hutan wakaf memiliki dampak sosial dan perbaikan ekonomi serta perbaikan lingkungan sehingga mendorong tercapainya pembangunan berkelanjutan.
Copyrights © 2024