Emitor: Jurnal Teknik Elektro
Vol 18, No 1: Maret 2018

Implementasi Deep Learning berbasis Keras untuk Pengenalan Wajah

Santoso, Aditya (Unknown)
Ariyanto, Gunawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jun 2018

Abstract

Sistem pengenalan wajah merupakan aspek penting dalam bidang computer vision yang mendukung terhadap perkembangan teknologi yang serba canggih seperti era sekarang ini. Penggunaan wajah sendiri digunakan karena wajah memiiki keunikan dan merupakan identitas bagi setiap manusia. Dalam pengembangannya, sistem pengenalan wajah masih memiliki permasalahan dalam faktor pencahayaan, ekpresi wajah dan perubahan atribut pada wajah. Sehingga, dalam penelitian ini penulis menggunakan Convoutional Neural Network(CNN) untuk mencoba mengatasi hal tersebut. CNN merupakan bagian dari deep learning yang digunakanuntuk melakukan proses pembelajaran pada komputer untuk mencari reprentasi terbaik. CNN terdiri 3 tahapan, yaitu Input data , Feature Learning, dan Classification. Setiap data masukan akan melaui ketiga tahapan tersebut dengan proses filtering. Pengimplementasian CNN pada penelitian ini menggunakan library keras yang menggunakan bahasa pemrograman python . Keras merupakan framework yang dibuat untuk mempermudah pembelajaran terhadap komputer.Dataset yang digunakan pada penelitian ini adalah face94 dengan mengambil 10 subject face pria. Proses pelatihan CNN dengan menggunakan data ukuran 28x28 px dengan 7 lapisan menghasilkan akurasi yang lebih baik dibandingkan dengan menggunakan 5 lapisan dengan selisih hasil 8,0 % pada saat pengujian. penggunaan 7 lapisan pada saat pengujian terhadap data testing memperoleh hasil yang baik dengan tingkat akurasi mencapai 98.57%.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

emitor

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering

Description

Emitor: Jurnal Teknik Elektro is a scientific journal published by the Department of Electrical Engineering, Faculty of Engineering UMS with a goal as the media of scientific publications in the field of all electrical engineering's covering the field of Electric Power System (STL), System Alerts ...