Umpak : Jurnal Arsitektur dan Lingkungan Binaan
Vol 7, No 2 (2024): September

Studi Tata Letak Microlibrary Warak Kayu Kota Semarang Ditinjau Dari Perilaku Pengguna

Kamil, Muhammad Insan (Unknown)
Widiastuti, Kurnia (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2025

Abstract

Artikel ini membahas tentang pola tata letak ruang terhadap perilaku pengguna yang efektif mengenai microlibrary warak kayu kota semarang. Pada microlibrary warak kayu di kota semarang sangat identik akan bangunannya yang ikonik serta penghematan energinya. Namanya saja micro yang artinya kecil, pastinya perpustakaan ini berukuran kecil untuk memenuhi kebutuhan membaca sertan memiliki daya tarik sendiri bagi penggemar membaca buku serta masyakarat kota semarang pada umumnya. Berdasarkan perilaku pengguna perpustakaan ditemukan permasalahan – permasalahan yang disebabkan oleh penataan pola tata letak ruang microlibary. Selain tata letak ruang, atribut perilaku arsitektur juga mempengaruhi aktivitas pengguna di dalam ruang microlibrary. Maka dengan itu kemudian penelitian ini memfokuskan pada pola tata letak ruang berdasarkan dari perilaku pengguna. Metode yang digunakan ialah person center mapping dan placed center mapping, Dimana metode ini peneliti melihat secara langsung bagaimana perilaku pengguna di dalam ruangan microlibrary. Dari sini kemudian dianalisis sehingga menemukan penyimpangan perilaku para pengguna sehingga dapat diperbaiki oleh pengelola agar tata letak ruang microlibrary warak kayu kota semarang lebih efektif dan pengguna dapat membaca buku dan mengerjakan tugas dengan nyaman.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

umpak

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Energy Environmental Science

Description

UMPAK - Jurnal Arsitektur dan Lingkugan Binaan It is a journal containing material related to the field of architecture and the environment in which the architectural building is located (the built environment), both on a micro (interior), meso (building) to macro (area/city) ...