Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan permainan kecil berorientasi materi untuk pemanasan dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) di SMK Negeri 1 Karawang. Model pengembangan yang digunakan adalah ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Subjek penelitian terdiri dari 80 siswa kelas X jurusan Teknik Elektronika dan Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan. Penelitian ini menggunakan pendekatan Research and Development (R&D) dengan teknik sampling jenuh. Produk yang dihasilkan berupa model permainan kecil seperti Bola Beracun, SOS, Rebut Cones, dan Lempar Tangkap Bola, yang dirancang untuk meningkatkan motivasi, keterlibatan, dan kesiapan fisik siswa dalam pembelajaran PJOK. Hasil uji coba menunjukkan bahwa model permainan ini dinilai efektif dalam meningkatkan aktivitas dan antusiasme siswa selama sesi pemanasan. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi terhadap inovasi pembelajaran PJOK yang menyenangkan dan bermakna.
Copyrights © 2025